Sunday, June 10

Cara Mudah Blokir Situs Porno dengan Web Proxy Mikrotik


     Pemblokiran situs porno masih menjadi dilema di negeri ini,mungkin  begitu juga dengan jaringan yang anda kelola, sebagai seorang administrator sebenarnya tidak masalah, namun jika dengan diaksesnya web porno apa lagi mendownload video dapat memperlambat koneksi user lainnya (terutama untuk instansi pendidikan atau instansi lainnya yang tidak diperuntukkan / diijinkan untuk mengakses web porno), maka inilah alasan utama bagi seorang administrator untuk memblokir situs porno disamping alasan kemanusiaan, agama dan lain lain.

Tutorial ini adalah tutorial untuk memblokir situs porno dengan cara yang sangat simple namun lumayan efektif karena  penyaringan yang dilakukan dengan menggunakan keyword. Syarat utama memblokir situs porno dengan metode ini adalah mengaktifkan web proxy mikrotik, jika belum silahkan menuju kesini untuk tutorialnya.
Jika ingin menggunakan terminal, anda bisa mengetikkan perintah berikut :
ip proxy access add dst-host=*porn* action=deny redirect-to=appstrack.blogspot.com
ip proxy access add dst-host=*xxx* action=deny redirect-to=appstrack.blogspot.com
ip proxy access add dst-host=*sex* action=deny redirect-to=appstrack.blogspot.com
ip proxy access add dst-host=*girl* action=deny redirect-to=appstrack.blogspot.com
“dst host” : keyword yang ingin diblokir, untuk kasus web porno anda bisa mengisinya dengan xxx, sex, porn, girl dan keyword web porno yang lain diantara karakter * (karakter * di depan dan belakang keyword dimaksudkan untuk menangkap paket apapun yang terdapat kata porn (misalnya) baik itu tepat porn, ataupun di depan dan belakangnya terdapat karakter  atau huruf yang lain, lalu di men-drop atau mengalihkan paket tersebut ke situs yang telah kita spesifikasikan pada “redirect”)
“redirect” : jika user mngakses salah satu keyword diatas, maka ia akan dialihkan ke situs appstrack.blogspot.com

Jika lebih suka menggunakan winbox, anda bisa mengaksesnya dengan menu “IP” > “Web Proxy” > klik “Access” > klik menu “+” berwana merah untuk menambahkan access yang ingin diblokir > isikan keyword yng ingin diblokir pada “Dst. Host :” dan isi deny pada “Action :”, jika anda ingin me-redirect ke halaman web tertentu silahkan ketikkan pada “Redirect to :”




Mudah bukan ?

Untuk membuktikan kempuhannya, silahkan test dari browser anda untuk mengakses web porno, misal dengan mencari keyword yang anda blokir tadi di om gugel, dan cobalah mengaksesnya. Jika tidak diredirect maka akan muncul halaman peringatan seperti ini.



Ini adalah tutorial paling sederhana yang masih ada beberapa kelemahan karena hanya menggunakan keyword, kadang - kadang masih bisa bocor  jika ada web porno yang tidak menggunakan keyword yang telah dispesifikasikan. Sebaiknya kombinasikan dengan metode pemblokiran web porno lain yang lebih efektif.
3 comments

3 Responses so far.

  1. Anonymous says:

    udah coba pakai web proxy kok masih ga bisa ya?
    atau karena masih ngecache???

  2. Unknown says:

    Izin share, Cara Blockir Situs dan conten porno mengguanakan squid / proxy
    Sumber: http://www.sigernetwork.net/2016/11/cara-block-situs-porno-di-squid.html
    Terima Kasih salam Blogger

  3. Anonymous says:

    The Fairway Fairway Fairway Casino Review 2021
    This review analyzes the Fairway Fairway Fairway Fairway casino for its 바카라 사이트 gambling, games, software, support, 메리트카지노 banking and other important details. 온카지노

 
appsTrack © 2011 SpicyTricks & ThemePacific.